Saya belajar banyak (Lagi)
Ini merupakan pengalaman pertama saya untuk ikut berpartisipasi dengan teman-teman yang sudah bergabung dengan Skholatanpabatas untuk menjadi relawan.
Saya sangat senang, karena kami mengunjungi dua panti asuhan yang ada di wonasa, disana saya dan teman-teman dibagi menjadi 2 kelompok dan saya masuk pada kelompok kedua di panti asuhan Al-ikhwan.
Rasa capek saya setelah kuliah dari jam 8 pagi hilang seketika. Saat saya tiba di panti asuhan al-ikhwan. Dan yang saya sangat sesali kenapa tidak dari dulu saya bergabung… hehehe
Di sana saya mendapat banyak pelajaran berharga ketika bertemu dengan adik-adik, yang saya ajarkan bahasa inggris, mereka sangat antusias sekali, tanpa terasa waktu kami untuk pulang pun tiba.
Karena kegiatan ini saya dapat banyak pelajaran dan banyak teman…
Penulis Relawan Skhola Yuliana Habu, 8 November 2012